LOWONGAN KERJA ANGKASA PURA II

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
KRIMINALITAS - LOWONGAN KERJA
LOKASI INFORMASI
NASIONAL - NASIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - IMPOSTER CONTENT
KANAL ADUAN
INSTAGRAM
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
154 KALI

Sabtu, 02 Februari 2019

LOWONGAN KERJA ANGKASA PURA II.

[DISINFORMASI]
Berdasarkan hasil pemantauan Tim Jabar Saber Hoaks. Kembali beredar penipuan lowongan kerja. Kali ini menggunakan email mengatasnamakan Angkasa Pura II. Alamat email yang digunakan adalah [email protected].

[PENJELASAN]
Email tersebut bukan merupakan email resmi PT Angkasa Pura II. Saat ini PT Angkasa Pura II belum membuka kembali lowongan pekerjaan, informasi lowongan pekerjaan resmi dapat dicek secara berkala melalui https://www.angkasapura2.co.id/id/informasi/karir 
PT Angkasa Pura II (Persero) tidak pernah memungut biaya apapun dalam proses seleksi penerimaan calon pegawai.
Harap berhati-hati terhadap modus penipuan terkait informasi lowongan kerja yang mengatasnamakan PT Angkasa Pura II (Persero), dan perusahaan tidak bertanggung jawab terhadap pihak-pihak yang dirugikan atas penipuan tersebut.
Panitia Rekrutmen & Seleksi PT Angkasa Pura II (Persero) tidak menanggung segala bentuk biaya untuk keperluan rekrutmen dan seleksi dari kandidat dan tidak pernah meminta pembayaran dalam bentuk apapun dari kandidat. Harap mengabaikan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang meminta sejumlah uang terkait rekrutmen dan seleksi.
[SUMBER KLARIFIKASI]
http://bit.ly/30HdSTw
http://bit.ly/2JIrF6M
#JabarHantamHoaks